AEON Eco Leaders 2013 day 6

Rabu, 25 Desember 2013

This is it...



Inilah saatnya persentasi hasil diskusi kemarin, seperti biasa kami sarapan pagi lalu pukul 9 pagi kami sudah harus ada di ballroom untuk bersiap-siap menunggu giliran persentasi. Kelompokku, team E, mendapat giliran ke-8, berarti sekitar pukul 3 sore kelompok kami baru bisa naik ke panggung untuk menunjukan karya kami.

Selama menunggu giliran tentunya kami menonton peserta lain yang menunjukan hasil karya mereka. Mereka menunjukan ide brilian mereka, semuanya keren2 idenya tidak terkecuali.


Kelompok demi kelompok maju ke depan sampai akhirnya tibalah saatnya team E maju.. aku seperti biasa, aku gugup saat tampil persentasi... ahhh demam panggung seperti biasa, apakah ini bisa hilang? Aku tidak tahu.

Akhirnya semua kelompok sudah maju ke depan sekitar pukul 5 sore. Sekarang semua delegasi bisa istirahat sejanak sambil menunggu malam penghargaan pada pukul 7 malam. Di malam penghargaan kelompok terbaik akan mendapatkan penghargaan.

Aku sendiri menuju ke kamar untuk beristirahat, namun kamarku tiba-tiba dikunjungi oleh beberapa teman sesama delegasi Indonesia, katanya sih buat numpang latihan nari saman yang akan dipentaskan saat Farewell Party. Ya sudah.... ga bisa istirahat tenang deh -___- gym ajalah dilantai 5. Yaa itung itung menikmati fasilitas hotel

Sehabis nge-gym aku kembali lagi ke kamar, berharap mereka yang pada latihan sudah pada pulang ke kamar masing masing, tapi ternyata masih ada -____-... badan gue yang seksi sehabis nge gym terpaksa terpamerkan deh hahaha :p

Sudah hampir pukul 7, yaudah aku siap-siap buat datang ke acara malam penghargaan. Sesampainya di ballroom tempat malam penghargaan diselenggarakan ternyata pintunya sudah tertutup dan banyak orang yang berkumpul didepannya,, aku bertanya-tanya... ternyata,,,, yang telat ga boleh masuk doooong -_____- semua yang telat dihukum tidak boleh mengikuti acara.

Aku merasa kecewa tentu saja, aku balik lagi ke kamar, teman sekamarku, fikri juga telat rupanya,,hehehe. Namun tidak lama setelah itu telepon kamar berbunyi, kuangkat.. ternyata itu adalah undangan bagi kami semua yang terlambat untuk diperbolehkan masuk ke acara malam penghargaan. Hmmm ya baguslah,, agak malu juga sih sebenarnya, kami telat sampai dihukum begitu.

Sesampainya aku di ballroom teman-teman sekelompokku bertanya-tanya dari mana saja aku.
“yaaa telat dan ga boleh masuk” jawabku singkat

Dan sayangnya lagi, kelompokku tidak mendapat juara L tetapi mereka saling membesarkan hati masing masing karena kami telah memberikan usaha terbaik.


Ada banyak pelajaran yang bisa kuambil hari ini...

0 komentar:

Posting Komentar