Kolam Renang Pondok Nyawang, Jatinangor

Senin, 16 Mei 2016
Di sekitar kawasan Jatinangor terdapat beberapa kolam renang untuk publik, di antaranya kolam renang Al-Masoem, kolam renang Bandung Giri Gahana, kolam renang di Hotel Puri Khatulistiwa. Lokasi dan Harga tiket bisa dengan mudah Anda temukan di internet, saya sendiri belum pernah ke tempat-tempat tersebut.

Jika saya ingin berenang di Jatinangor, saya akan ke Kolam Renang yang merupakan bagian dari Guess House Pondok Nyawang yang lebih dikenal dengan nama Kariclung, terletak di Jalan Cikuda, Jatinangor, dan berlokasi tidak jauh dari Jembatan Cincin.Berbeda dengan tiga kolam renang yang telah sebutkan sebelumnya, Anda tidak akan menemukan banyak referensi mengenai kolam renang ini di internet. Kolam renang Kaliclung ini memang lokasinya agak terpencil karena tempatnya tidak terlalu luas dan lokasinya juga terpencil, tidak ada petunjuk jalan megenai keberadaan tempat ini, Namun kolam renang ini mempunyai pemandangan yang sangat indah. Anda disuguhkan pemandangan pesawahan dan Gunung Geulis dari kejauhan. Saat tulisan ini dibuat tiket masuk adalah sebesar Rp 15.000 cukup murah bukan?


Karena belum ada petunjuk arah di internet, maka dari itu saya ingin memberikan petunjuk menuju lokasi. sebenarnya saya juga bingung cara memberi petunjuk arah dengan sangat jelas untuk menuju kesana, karena seperti yang saya bilang, lokasinya agak terpencil. jadi begini petunjuk arah dari saya:


gambar diatas bisa anda perbesar, jika anda lihat gambar diatas,ada tanda lingkaran merah, nah itu lah lokasinya. jika anda membuka google map, masukan kata kunci Jatinangor, fokuskan ke sekitar kampus Universitas Padjadjaran, lokasinya disebelah timur kampus Universitas Padjadjaran.

petunjuk arahnya, jika Anda berada di Jl Raya Jatinangor, lalu berbelok ke arah Jl Cikuda, nanjak terus, sampai lokasi seperti gambar dibawah ini, ke kiri adalah Jembatan Cincin, Ke arah kanan adalah lokasi yang dituju, jika Anda sudah dilokasi seperti gambar dibawah, silakan belok ke kanan

lalu Anda akan bertemu gang seperti gang di  gambar bawah ini:

 lurus saja, lalu Anda akan menemukan persimpangan. silakan belok ke kanan, nah disitulah lokasinya. atau tanya-tanya kepada warga sekitar kalau bingung.

maaf kalau penjelasan saya membingungkan, saya juga biknnya bingung hehe.

ini adalah beberapa foto yang telah saya ambil di kolam renang Pondok Nyawang / Kaliclung










3 komentar:

  1. Unknown mengatakan...:

    Kalau kita mau sewa pondoknya utk acara gtu bsa gak ya?

  1. Kanaya S.A mengatakan...:

    Pondok Apa villa. Kalau villa mah bisa aku tau ini Dari temen aku yg punya kola berenang nya Dan semuanya.

  1. sarmon mengatakan...:

    ada nomer yang bisa di hubungi untuk menyewa villa nya?

Posting Komentar