Apa sih kejujuran itu?berasal dari kata” jujur”, di KBBI
(Kamus Besar Bahasa Indonesia) sih jujur mempunyai arti “lurus hati; tidak
berbohong dengan berkata apa adanya (sesuai fakta)”
Pada saat ini, setidaknya di zaman pada saat saya hidup
sekarang ini, kejujuran menjadi suatu yang sangat langka dan mahal harganya
namun mudah untuk diucapkan. Entahlah mungkin pepatah dibalik kesulitan ada
kemudahan itu berlaku disini atau memang ucapan yang jujur itu sudah mulai diabaikan.
Lawan kata jujur adalah kebohongan. Tidak bekata apa adanya
sesuai dengan fakta, itulah kebohongan. Jika seseorang melakukan suatu
kebohongan pasti ia mempunyai maksud tertentu, bisa jadi ia melakukan
kebohongan karena ingin mendapatkan keuntungan (tentunya dengan cara yang tidak
benar) atau ia ingin menghindari sesuatu hal yang akan terjadi jika ia berkata
jujur. Apapun alasannya kebohongan adalah tetap kebohongan.